--> Skip to main content

Memanfaatkan Harddisk PC Bekas

Harddisk 3.5 SATA

Harddisk 3.5 inch Computer rubah ke harddisk external

Pernah ngalemin punya perangkat komputer mobonya (motherboard) rusak, komponen2 penting yg lain seperti harddisk masih berfungsi dan bagus harus di amankan dan di backup ke perangkat lain.

Karena hardisk 3.5 inch sudah pasti tidak compatible dengan laptop, jadi agar bisa di baca di perangkat lain semisal laptop atau netbook perlu tambahan konverter agar harddisk bisa terbaca atau lebih mudahnya di buat harddisk external.

Adalah 3.5" HDD External Case (ATA) USB 2.0 saya beli kisaran harga 160 ribu, yah dengan case ini HDD 2 TB 3.5" yang sudah tidak terpakai bisa dimanfaatkan untuk dirubah jadi hardisk external.

Dalam paket pembelian, kelengkapan nya:
  1. Adaptor (power supply), input 100-240V AC, 50/60Hz, 0.5A, Output : DC 12V-1.5A, 5V-1.5A
  2. Kabel USB
  3. Holder

Langkah langkah pemasangan casing hardisk external 3.5" sbb:
1. Siapkan hardisk 3.5 bekas dari pc yg masih bagus atau beli (lebih murah di banding harddisk external) dan siapkan Casing nya.
2. Casing yg saya beli dengan merk M-Tech seperti gambar diatas. Buka Casing dengan menekan menggunakan obeng kecil pada  pengunci di samping kanan kiri casing lalu tarik pelan keluar sisi casing bagian konektor.
3. Siapkan harddisknya (pastikan konektor harddisk sesuai dengan casing, konektor SATA atau IDE) dan sambungkan ke harddisk dari konektor SATA dan kabel powernya, lihat gambar dibawah.
Di bawah ini gambar konektor yg sudah terpasang di harddisk.

Keterangan gambar diatas
  1. Port USB
  2. Switch on off
  3. Kabel Power
  4. Lampu indikator
4. Langkah berikutnya pasang holder di bagian sisi kanan kiri harddisk supaya harddisk setelah masuk di Casing bisa duduk dengan kokoh, tidak goyang dan mudah goncang. Lihat gambar:
Holder penahan hdd
5. Setelah holder terpasang, lanjut masukkan harddisk ke dalam Casing secara perlahan, perhatikan kabel2 konektor jangan sampai ada yang ke jepit. Tekan pengunci Casing hdd yg ada di sisi samping dengan obeng untuk mengunci setelah hdd masuk di Casing.

6. Langkah terakhir pasang kabel usbnya untuk sambungan ke laptop atau pc dan kabel power untuk adaptor.
7. Harddisk siap di gunakan untuk di sambungkan ke laptop atau komputer.

Memanfaatkan harddisk 3.5 bekas dari PC yg sudah tidak di gunakan bisa dengan cara ini, pasang Casing external dan harddisk bisa digunakan untuk penyimpanan back up Data atau untuk penyimpanan file media seperti film, mp3 serta bisa di sambung ke TV yg support (bisa menjadi pengganti DVD player).

Selain itu hdd dengan Casing external ini jg bisa digunakan untuk menyimpan dan memainkan game di PS tapi alangkah baiknya di format ke FAT dulu jangan ke NTFS format agar support di perangkat PS atau Xbox.

Spesifikasi case harddisk 3.5 inch M-Tech sebagai berikut:
  • Human nature design, instalasi mudah
  • Driverless (kecuali win98)
  • Portabilitas super tipis dan mudah
  • Support Kapasitas maksimum 2TB
  • External power supply 
  • AC input 100 ~ 240 V/50 ~ 60Hz
  • DC output 5V/12V
  • Bahan Casing: Aluminium
  • Dimensi: 185 x 110 x 33mm (lumayan besar untuk ukuran hdd External) 
  • Support windows 98/SE/ME/2000/XP/Win7
  • Mac OS8.  6 atau versi terbaru
  • Support windows Vista 32/64
Itu saja share ulasan tentang Casing harddisk 3.5 inch sesuai pengalaman pribadi penulis. Mudah2an ada manfaat.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar